Mengatasi gambar blur LCD tv SONY Sony LCD tv KLV-40S400 Saat kita cek pertama kali kerusakan sepertinya biasa saja,efek gambar blur,distorsi/klise seperti pada umumnya kerusakan yang diakibatkan oleh Ic gamma. Langkah awal kita melakukan pengecekan pada point output signal Ic ISL24007IR .Memang benar tidak ada level tegangan pada output Ic ini. Kemudian kita ganti Ic ini ,dan mencoba lagi,tetapi hasilnya tetap sama,nggak ada perubahan,sampai kita coba beberapa kali,dengan Ic yang berbeda ,namun juga hasilnya tetap sama. Setelah beberapa lama,kita coba mengganti Ic ram,Sampai Ic controller Wiseview kita ganti,tapi hasilnya tetap nihil,so apa yang salah? Karena dari hasil pengukuran tegangan,semua output tegangan NORMAL. Kemudian kita bandingkan dengan teliti,walaupun terasa membosankan,namun kita coba untuk membandingkan semua komponen dalam Tcon ini dengan Tcon sejenis yang menggunakan Ic yang sama(untuk type yang berbeda). Hasilnya,ternyata ada pebedaan nilai resistor yang tedapat pada Ic gamma ISLxxx, nilai original dari Tcon s400 adalah 0 tetapi nilai di Tcon yang lain menunjukkan lain. Kita coba aja mengganti R0 tadi dengan nilai yang sama dengan Tcon lain yang sejenis,dan hasilnya OK.
Dalam pikiran saya,mengapa bisa terjadi demikian?padahal Unit ini masih originalnya/ belim pernah dibuka/direpair sebelumnya,dan kenapa sebelumnya normal memakai nilai R0,dan sekarang menjadi abnormal. Mengapa juga nilainya berbeda dengan Tcon sejenis tetapi beda model? Sampai sekarang bagi saya masih sebuah misteri,karena setelah beberapa waktu kembali dihadapkan dengan PROBLEM YANG SAMA,dan dengan SOLUSI YANG SAMA pula (cukup mengganti Rnya saja).
Update Contact :
No Wa/Telepon (puat) : 085267792168
No Wa/Telepon (fajar) : 085369237896
Email : Fajarudinsidik@gmail.com
No Wa/Telepon (puat) : 085267792168
No Wa/Telepon (fajar) : 085369237896
Email: Fajarudinsidik@gmail.com
atau Kirimkan Private messanger melalui email dengan klik tombol order dibawah ini :